Cara Windows 10 Agar Tidak Update
Salah satu sistem operasi yang saat ini banyak digunakan pada laptop yaitu windows.Salah satunya windows.Hal ini dikarenakan, sistem operasi windows ini terus meningkatkan inovasi terbaru untuk memberikan kenyamaan penggunanya.Salah satu windows yang banyak digunakan pada laptop yaitu windows 10.
Windows 10 selalu mendorong perkembangan dan perbaikan kesalahan yang terjadi melalui Windows Update.Windows update sendiri merupakan salah satu layanan yang diberikan oleh Microsoft untuk penggunanya. Dengan kata lain windows update ini mampu meningkatkan kinerja sistem operasi windows. Jadi, pada dasarnya, windows update ini akan melakukan pembaruan terhadap sistem operasi.
Namun, meskipun banyak kegunaan, tidak semua orang menyukai fitur windows update ini. Hal ini dikarenakan, windows update ini kerap melakukan pembaruan di waktu yang tidak tetap. Selain itu, juga memakan kuota internet yang cukup banyak bagi laptop yang terkoneksi dengan tethering smartphone. Lantas apakah windows update tersebut bisa dinonaktifkan?
Meskipun merupakan fitur bawaan dari windows 10, windows update ini juga bisa dinonaktifkan. Nah, disini Charis.id cara windows 10 agar tidak update. Berikut langkah-langkahnya:
- Langkah pertama yang dapat Anda lakukan yaitu mengeklik menu pengaturan yang terdapat di laptop Anda. Kemudian pilih update and security. Lalu tekan windows update dan tekan advance options.
- Pada bagian pause update pilih select date. Hal ini dilakukan untuk menentukan berapa lama Anda akan mematikan windows update pada windows 10 yang ada pada laptop Anda.
- Setelah Anda menyelesaikan langkah-langah tersebut, windows akan dinonaktifkan dalam jangka waktu yang telah Anda tentukan tersebut.
Biasanya, batas nonaktif windows update ini yaitu selama kurang lebih 35 hari setelah melakukan langkah-langkah diatas. Namun, selain dengan menggunakan fitur menu, Anda juga bisa menonaktifkan windows update dengan fitur group policy.Fitur ini biasanya tersedua pada windows 10 pro, Enterprise, dan Education. Berikut cara windows 10 agar tidak update menggunakan fitur group policy:
- Langkah pertama yang dapat Anda lakukan yaitu menekan tombol logo windows + R yang ada pada keyboard. Kemudian, ketik gpedit.msc, dan klik OK
- Langkah kedua yaitu buka “Computer Configuration”, kemudian klik “Administrative Templates”. Setelah itu pilih menu “Windows Component”, lalu klik “Windows Update”.
- Setelah itu, klik dua kali pada “Configure Automatic Update”.
- Pilih opsi “Disable”. Opsi tersebut biasanya terletak di bagian pojok kiri halaman. Setalah Anda pilih opsi tersebut, kemudian tekan Apply dan OK untuk menonaktifkan fitur update otomatis pada windows 10.
Setelah Anda menyelesaikan langkah-langkah tersebut, windows 10 akan berhenti menginstal atau mengupdate secara otomatis di perangkat Anda. Selain menggunakan fitur menu dan group policy, Anda juga bisa menggunakan aplikasi EaseUs. EaSeUs ini merupakan aplikasi memiliki manfaat untuk mematikan windows update pada windows 10. Disini Charis.id akan memberikan langkah-langkah mematikan fitur windows update kepada Anda:
- Langkah pertama yang dapat Anda lakukan yaitu mendownload dahuluh EaSeUs Tools M secara gratis.
- Setelah terdownload, jalankan EaseUS Tools M dan masuk ke “System Update Management”.
- Kemudian fitur ini akan mendeteksi status layanan pembaruan windows secara otomatis. Jika update windows masih dalam status aktif, maka Anda klik “Disable” untuk menonaktfkan update windows.
Selain mematikan update windows pada windows 10, Aplikasi EaseUS ini juga mampu memperbaiki hard drive pada laptop windows 10 Anda. Selain itu aplikasi ini juga dapat menghapus atau mengaktifkan perlindungan tulisan.