suara burung perkutut

Ingin Punya Suara Burung Perkutut Paling Bagus? Cuma Disini Caranya!

Pecinta burung kicau biasanya tidak asing dengan jenis perkutut. Burung ini umumnya dipelihara masyarakat Jawa. Suara kicaunya nan merdu menenangkan hati dan pikiran. Hal itu membuat perkutut menjadi primadona. Perkutut jenis lokal umumnya banyak penggemarnya. Namun demikian cara mendapatkan tidak semudah yang Anda kira. Spesies burung tersebut harus didatangkan dahulu. Selain suara ada alasan lain orang menggemarinya. Bagi kepercayaan beberapa orang perkutut dapat mendatangkan keberuntungan.

Karena manfaat yang diberikan oleh perkutut itu begitu besar. Anda harus cermat saat memilih burung ini. Kalau Anda ingin perkutut dengan kualitas tak biasa. Langkah awal Anda perlu teliti saat melakukan pemilihan awal. Jadi suasana rumah menjadi riuh merdu dan nyaman karena efek dari perkutut. Anda pasti penasaran bukan? Bagaimana ciri perkutut terbaik sebagai peliharaan Anda?

Ciri Utama Perkutut Baik Dengan Suara Merdu

ilustrasi (photo: pixabay.com)

Perkutut itu bukanlah burung biasa. Aura positif selalu membayangi pemiliknya. Semua itu dapat tercipta tatkala Anda tidak asal ketika membeli dari awal. Ada beberapa hal yang dapat dijadikan dasar saat memilih perkutut. Semuanya berpatokan pada kondisi fisik burung. Seperti apa lengkapnya ? Inilah dia caranya!

  1. Bagian kepala burung mempunyai ukuran besar. Semakin besar kepala maka si perkutut tambah cerdas. Karena ukuran otaknya sama dengan kepala. Keistimewaan itu hanya perkutut yang punya.
  2. Hidung perkutut berukuran besar. Ukuran tersebut membantu burung ini saat bernafas. Tiada hambatan saat bernafas, sehingga kicauannya mampu bertahan lama. Itu akan menguntungkan Anda sebagai pemiliknya. Suara perkutut akan berdendang lebih lama diikuti dengan ketenangan batin Anda.
  3. Fisik perkutut yang besar menjadi nilai tambah. Karena dia mempunyai kekuatan fisik yang tidak dianggap remeh. Tidak hanya ukurannya saja, pupur perkutut yang baik biasanya berwarna abu-abu dengan sisi atas lebar sampai mata.
  4. Perkutut berparuh panjang juga menjadi kelebihan tersendiri. Dengan begitu kualitas suara serta nada vokal sangat bagus, tiada tandingannya. Bahkan kalau ikut kontes sekalipun dia betah lama berkicau. Kicauannya dapat memiliki nada tertentu. Sehingga kemungkinan skornya tinggi saat kontes.

Tips Merawat Perkutut Supaya Selalu Prima

ilustrasi (photo: pixabay.com)

Perkutut itu mempunyai langkah perawatan mudah. Meskipun begitu saat Anda baru pertama kali mempunyai perkutut. Anda harus memperhatikan secara benar. Jika ingin selalu menikmati kicauannya yang indah. Saat merawat harus diperhatikan jenis perkututnya. Tetapi secara umum, perawatannya sebagai berikut: Langkah pertama perhatikan kebersihan bulunya. Anda harus rutin memandikannya setiap hari. Supaya bulu mengkilat dan anti kutu.

Tahap kedua setelah dimandikan, segera lakukan penjemuran. Usahakan posisikan di bawah sinar matahari pagi. Masa penjemuran yang baik mulai pukul 7 sampai 10 pagi. Periode waktu tersebut kualitas cahaya matahari masih bagus, kaya vitamin, dan membuat perkutut semakin sehat. Tahap ketiga jangan lupa untuk diberikan vitamin. Asupan vitamin penting untuk kesehatan perkutut. Karena bakteri dan virus enggan bersemayam ditubuhnya. Usahakan setiap kali makan, bahan bergizi selalu menjadi menu andalan.

Tahap keempat terkait pemberian makan. Perkutut umumnya senang dengan biji-bijian, jewawut, serta milet. Supaya nutrisi lebih lengkap jangan lupa campurkan jagung, beras merah, atau ketan hitam setiap satu porsi makan. Tahap terakhir lakukan treatment terhadap suaranya. Supaya kualitas bertambah baik dari hari ke hari. Anda dapat mencoba dengan 3 treatment di bawah ini.

Suara Pleci

Anda dapat mulai dengan menyetel perangkat audio untuk memutar suara pleci. Anda bisa download Suara Pleci untuk no 1 secara gratis melalui website atau youtube penyedia sarana itu. Suara tersebut berasal dari perkutut jantan atau betina. Ketika suara diputar, perkutut yang Anda miliki otomatis berani bersuara juga. Ibaratnya seperti balasan atas celotehan suara dari audio. Biasanya malah lebih keras dan bernada beda dari yang didengar.

Suara Burung Ribut Aneka Perkutut

Suara burung ribut no 2 ini efektif untuk membuat perkutut tidak macet. Karena didalamnya berisi aneka jenis perkutut yang saling bersahutan satu sama lain. Saat kicauan tersebut diputar, otomatis perkutut yang masih asyik di dalam sangkar akan langsung merespon. Suara yang dikeluarkan mempunyai irama lembut dan mengalun. Seperti ada nada tertentu yang jarang diperdengarkan. Anda dibuat terperangah akan hal itu.

Suara Burung Ribut Perkutut Betina

Suara burung ribut no 3 mampu dijadikan pancingan untuk perkutut kesayangan Anda. Sehingga saat kicauan mereka dibunyikan. Perkutut Anda yang kebetulan jantan, langsung siap menyambutnya. Pastinya kualitas lengkingan tiada duanya. Si perkutut termotivasi untuk berbunyi karena daya tarik suara betina. Sehingga dengan gagahnya perkutut menyaingi kemampuan si betina. Seolah berkata kalau dialah yang paling hebat.ย  Anda jadi tidak sia-sia memilihkan perangsang suara perkutut.

Beberapa langkah di atas ketika dilakukan secara rutin hasil pasti terlihat. Rumah Anda semakin hidup dengan kehadiran perkutut. Seekor saja bisa ramai, apalagi kalau sepasang dan berkembang biak sempurna. Hal itu sudah pasti membuat Anda nyaman di rumah. Apalagi kalau diikutkan kontes perkutut. Jaminan tidak membuat malu akan tercapai. Bisa jadi peluang untuk menang terbuka lebar. Karena perkutut Anda bukanlah sembarangan. Dengan konsistensi melakukan perawatan. Burung pun dapat menghasilkan nilai lebih.

Similar Posts